[Kitabut Tauhid 8] 43 SIHIR 15

Pada pelajaran sebelumnya kita telah mempelajari bahwa ;

  • Hakikatnya sihir adalah tipu daya syaithan melalui walinya (tukang sihir dan dukun), dan sihir tidak akan membahayakan siapapun atau apapaun kecuali dengan izin Allâh -‘Azza wa Jalla-.
  • Pada hakikatnya sihir, sebagaimana tipu daya syaithan yang lainnya, sihir adalah sesuatu yang sangat lemah.
  • Sihir adalah dosa besar yang membinasakan pelakunya di dunia dan akhirat. Tukang sihir tidak akan bahagia dalam kehidupan dunia, dan tidak akan beruntung dalam kehidupan Akhirat nantinya.
  • Tukang sihir dan dukun adalah thâghut sekaligus syaithan dari kalangan manusia yang disifati oleh Allâh -‘Azza wa Jalla- dengan : “para pendusta lagi banyak berbuat jahat (buruk).” (QS Asy-Syu’arâ’ : 221-223).
  • Allâh -‘Azza wa Jalla- telah mewajibkan bagi Kita untuk mengingkari dan menjauhi thâghut dalam segala bentuknya, bahkan tidak akan benar keimanan serta Tauhiid seorang hamba tanpa mengingkari dan menjauhin thâghut.

Ustadz Abu Muhammad Syihabuddin Al-Atsary adalah alumni Ma’had ‘Ilmi Al-Madinah Surakarta. Saat ini beliau aktif dalam berbagai kegiatan dakwah. Selain rutin mengisi kajian di kota dan di daerah sekitar, beliau adalah Pimpinan Pondok Pondok Pesantren Khulafa’ Rasyidin Bagan Batu. Beliau juga dipercaya sebagai Ketua Yayasan Pendidikan Islam Ar-Raudhoh (YPIA) Bagan Batu. Kini beliau turut berkontribusi sebagai pemateri di aplikasi HijrahApp.

Tinggalkan komentar