[Kitabut Tauhid] 55. Keutamaan memurnikan tauhid 20

catatan: besok, Sabtu pukul 17.00WIB, quis pekanan akan aktif. yuk muraja’ah 5 materi terakhir serial belajar tauhidnya💪


Pada pelajaran sebelumnya kita telah mempelajari bahwa:

Tawâdhu’ merupakan lawan dari kesombongan. Yaitu seseorang tidak melihat dirinya lebih mulia dibandingkan saudara-saudaranya sesama orang-orang beriman.

Tawâdhu’ memiliki banyak keutamaan, diantaranya :

  1. Merealisasikan perintah Allâh -‘Azza wa Jalla- agar hamba-hamba-Nya memiliki sifat Tawâdhu’.
  2. Sebab kemuliaan dan ditinggikannya derajat disisi Allâh -‘Azza wa Jalla- dan hamba-hamba-Nya.
  3. Sifat Para Nabi dan Rasul, juga sebab sifat adil dan dicintai di tengah-tengah manusia.
  4. Sifat calon penghuni surga dari kalangan hamba-hamba Allâh -‘Azza wa Jalla- yang bertaqwa.

selanjutnya kita akan mempelajari Keutamaan memurnikan tauhid 20. ketuk link dibawah ini untuk memulai pelajaran;

Play Video (Link Utama)

Link alternatif

matan kitabut tauhid (PDF)

Ustadz Abu Muhammad Syihabuddin Al-Atsary adalah alumni Ma’had ‘Ilmi Al-Madinah Surakarta. Saat ini beliau aktif dalam berbagai kegiatan dakwah. Selain rutin mengisi kajian di kota dan di daerah sekitar, beliau adalah Pimpinan Pondok Pondok Pesantren Khulafa’ Rasyidin Bagan Batu. Beliau juga dipercaya sebagai Ketua Yayasan Pendidikan Islam Ar-Raudhoh (YPIA) Bagan Batu. Kini beliau turut berkontribusi sebagai pemateri di aplikasi HijrahApp.

Tinggalkan komentar