Pada pelajaran sebelumnya kita telah mempelajari Iman Kepada Hari Akhir 07 sbb:
- Tidak ada yang mengetahui kapan terjadinya kiamat kecuali Allâh -‘Azza wa Jalla-. Akan tetapi Allâh -‘Azza wa Jalla- dan Rasul-Nya menyebutkan tanda-tanda dekatnya hari kiamat.
- Tanda-tanda dekatnya hari kiamat terbagi menjadi dua : tanda-tanda sughra (kecil) dan tanda-tanda kubra (besar). Tanda-tanda kubra (besar) berarti kiamat sudah teramat dekat.
- Diantara tanda-tanda kecil adalah : pemendekan waktu, berkurangnya ilmu dan amal, banyaknya pembunuhan dan beragam kefasikan, dan lain-lain.
- Diantara tanda-tanda besar adalah : keluarnya Dajjal, turunnya Nabi ‘Isa, keluarnya bangsa Ya’juj dan Ma’juj, terbitnya matahari dari arah barat, dan lain-lain.
selanjutnya kita akan mempelajari Iman Kepada Hari Akhir 08, ketuk gambar dibawah untuk memulai pelajaran.


“Ustadz Abu Muhammad Syihabuddin Al-Atsary adalah alumni Ma’had ‘Ilmi Al-Madinah Surakarta. Saat ini beliau aktif dalam berbagai kegiatan dakwah. Selain rutin mengisi kajian di kota dan di daerah sekitar, beliau adalah Pimpinan Pondok Pondok Pesantren Khulafa’ Rasyidin Bagan Batu. Beliau juga dipercaya sebagai Ketua Yayasan Pendidikan Islam Ar-Raudhoh (YPIA) Bagan Batu. Kini beliau turut berkontribusi sebagai pemateri di aplikasi HijrahApp.“