💎 *°Mengais Amal Shalih di 10 Hari Awal Bulan Dzulhijjah°*
➖➖➖➖➖➖➖➖➖
🕰 Bulan Dzulhijjah telah datang, saudaraku tahukah kita diantara keutamaan didalamnya?
📚 Mari kita simak hadits berikut,
Dari Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anhuma dia berkata, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallambersabda,
“`“Tidak ada hari-hari yang pada waktu itu amal shaleh lebih dicintai oleh Allah melebihi sepuluh hari pertama (di bulan Dzulhijjah).” Para sahabat radhiyallahu ‘anhum bertanya,“Wahai Rasulullah, juga (melebihi keutamaan) jihad di jalan Allah?” Beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “(Ya, melebihi) jihad di jalan Allah, kecuali seorang yang keluar (berjihad di jalan Allah) dengan jiwa dan hartanya kemudian tidak ada yang kembali sedikitpun.”[HR al-Bukhari (no. 926), Abu Dawud (no. 2438), at-Tirmidzi (no. 757) dan Ibnu Majah (no. 1727), dan ini lafazh Abu Dawud.]“`
📌 Dalam hadits diatas menunjukkan keutamaan untuk melakukan kebaikan atau amal shaleh di 10 hari awal bulan Dzulhijjah, mungkin kemarin kita telah bersusah payah untuk berlomba-lomba dalam kebaikan dalam mengerjakan amal ibadah di bulan Ramadhan. Sekarang telah datang 10 awal bulan Dzulhijjah yang tidak kalah utamanya dengan bulan Ramadhan.
🔊 Saudaraku janganlah kita lewatkan kesempatan ini untuk beramal shalih.
Keutamaan sepuluh hari awal Dzulhijah berlaku untuk amalan apa saja, tidak terbatas pada amalan tertentu, sehingga amalan tersebut bisa shalat, sedekah, membaca Al Qur’an, dan amalan sholih lainnya. Di antara amalan yang dianjurkan di awal Dzulhijah adalah amalan puasa.
📚 Dari Hunaidah bin Kholid, dari istrinya, beberapa istri Nabishallallahu ‘alaihi wa sallam mengatakan,
“`“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa berpuasa pada sembilan hari awal Dzulhijah, pada hari ‘Asyura’ (10 Muharram), berpuasa tiga hari setiap bulannya.“`
✒ Di antara sahabat yang mempraktekkan puasa selama sembilan hari awal Dzulhijah adalah Ibnu ‘Umar. Ulama lain seperti Al Hasan Al Bashri, Ibnu Sirin dan Qotadah juga menyebutkan keutamaan berpuasa pada hari-hari tersebut. Inilah yang menjadi pendapat mayoritas ulama.
♻ Yuk share, jangan lupa follow juga akun…
*H I J R A H I N S T I T U T E*
═══ ¤❁✿❁¤ ═══
Like, follow & join:
═══ ¤❁✿❁¤ ═══
Instagram: https://goo.gl/PHqk7A
Youtube: https://goo.gl/8U4NrP
Telegram: https://goo.gl/Jbncff
Fanspage: https://goo.gl/YQLSVo
Sumber: https://bit.ly/2MeGroA
═══ ¤❁✿❁¤ ═══