[PANDUAN] Bacakan Terjemahan Alquran

fitur ini dapat membacakan terjemahan setiap qari selesai membaca ayat Alquran 👍

Suara juga bisa dipilih (pria/wanita). caranya mudah; Silahkan buka pengaturan aplikasi Hijrahapp, cari dan ketuk opsi: Pengaturan suara >> pilih suara pria/wanita >> Indonesia >> suara IV atau pilih suara yang diinginkan.

terimakasih

[PANDUAN] Penelusuran Islami vs Google

penting: jika mesin pencari hijrahapp error/tidak berfungsi, silahkan update hijrahapp ke versi terbaru langsung dari google playstore (android) atau app store (iphone). muat ulang playstore/appstore jika opsi update belum tampil. terimakasih


Bismillah.

Mungkin ada yang belum tahu, jadi panduan ini kami  repost ulang..


siapa yang tidak kenal mesin pencari google..?

hampir semua kita pernah menggunakannya atau bahkan sering. google diklaim sebagai mesin pencari no 1 di dunia. cukup dengan memasukkan kata kunci tertentu maka google akan menampilkan ratusan hingga ribuan hasil yang relevan dalam waktu kurang dari 1 detik. sehingga adalah wajar google sering digunakan oleh kita dalam mencari banyak hal.

tapi, apakah relevan saja cukup..?

dalam persoalan dunia jawabannya bisa saja iya, tapi jika itu adalah persoalan agama sayangnya relevan saja tidak cukup.!

antum bisa saja mencari menggunakan google dan antum akan mendapatkan hasil yang relevan dengan kata kunci yang antum gunakan, tapi tahukah antum bahwa hasil pencarian tersebut belum tentu dari sumber dengan pemahaman islam yang benar. karena google tidak bisa membedakan mana situs liberal, situs syubhat dan mana situs yang isinya berada diatas manhaj dan aqidah yang benar.

maka untuk menjawab permasalahan tersebutlah fitur penelusuran islami kami sematkan di aplikasi HijrahApp.


Sekilas tentang Fitur Penelusuran Islami

layaknya mesin pencari, penelusuran islami berfungsi untuk mencari artikel/audio/video islami sesuai keyword yang kita masukkan. penelusuran islami HijrahApp sebenarnya menggunakan mesin pencari google, namun dengan kustomisasi sedemikian rupa atau yang dikenal dengan istilah Google Custom Search Engine (GCSE), sehingga performanya akan sebaik google namun hasil pencariannya akan sangat berbeda

perbedaan mendasarnya adalah penelusuran islami memiliki sistem filter/penyaring yang sangat ketat sehingga hanya menampilkan website asatidz/ulama yang dikenal kelurusan aqidah dan manhajnya. sehingga tidak menampilkan website yang menyimpang sekalipun keyword yang dimasukkan sesuai (relevan).

sekiranya ikhwah mencari segala sesuatu yang bertemakan islam, beralihlah ke penelusuran islami HijrahApp atau yang semisal dengannya guna terhindar dari syubhat, hoax dan fitnah.


Oiya fitur ini kami sematkan di beranda, cara mengaksesnya cukup dengan mengetuk icon pencari di beranda dan masukkan keyword yang ingin antum cari.

demikianlah, sekiranya ada pertanyaan silahkan menghubungi tim support HijrahApp melalui email. barakallahu fiikum